6 Juni 2011

LAZARUS

dalam sunyi dan sembilu
nada di jantungku kembali menemukan
irama yang kudus
terimakasih tuhan,
tapi aku berfikir ini tidak lebih baik
dari kematian
karena aku bangkit sebagai sosok yang berbeda
tak ubahnya berhala
nadiku berdenyut kembali
namun bau anyir dalam jiwaku
tak mungkin diingkari
abadi

aku benci mahkota yang Kau sematkan
takdirku sebagai pengkhianat kefanaan


Solo, 3.42

Tidak ada komentar: